Hari ini Rabu,04 Desember 2024, Departemen Administrasi Publik FISIP Universitas Andalas menyelenggarakan Workshop “Policy Briefs in Public Administration: A Practical Guide for Advocacy and Change”, dengan pembicara Dr. Selfi Budi Helpiastuti, S.Sos., M.Si., yang berbagi ilmu dan pengalaman berharga dalam menyusun kebijakan publik yang efektif dan berdampak.
Selain itu, acara ini juga dilanjutkan dengan Penandatanganan Kesepakatan Kerjasama (IA) antara Departemen Administrasi Publik Universitas Andalas dan Prodi Ilmu Administrasi Negara Universitas Jember, yang menandakan langkah penting dalam memperkuat kolaborasi akademik dan penelitian kebijakan publik.
Semoga acara ini memberi inspirasi dan mendorong perubahan positif di bidang administrasi publik!
#Workshop #PolicyBriefs #DrSelfiBudiHelpiastuti #AdministrasiPublik #UNAND #UniversitasJember #Kerjasama #IA #Advocacy #PublicAdministration #Perubahan